Magelang- STMIK Bina Patria ikut menghadiri Pembukaan Jobfair 2025 yang diselenggarakan Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang di Lapangan GOR Samapta, Sanden Kota Magelang, Selasa (17/06/2025). Kegiatan Jobfair ini dilaksanakan mulai hari Selasa sampai Rabu, 17-18 Juni 2025.
Wali Kota Magelang, H. Damar Setyono, secara resmi membuka kegiatan yang diikuti oleh 40 perusahaan baik lokal, regional, maupun nasional. Turut hadir dalam open Jobfair ini sejumlah Pejabat OPD, TNI Polri, Pimpinan Perguruan Tinggi di Wilayah Magelang.
Damar Setyono mengatakan, pemerintah senantiasa mengapresiasi dan mendukung dan memfasilitasi dalam mengurangi angka pengangguran serta mendorong kesejahteraan.
“Kemampuan sektor industri dalam menyerap tenaga kerja menentukan pertumbuhan ekonomi. Sisi lain, angka pengangguran selama 5 tahun menunjukkan angka penurunan, dari 85,5 % di tahun 2020 dan jadi 44,4 % ditahun 2024 ,” katanya.
Dirinya berharap, Jobfair ini dapat membuka pintu kerja sama lintas sektor untuk mengatasi masalah dunia kerja. Jobfair menjadi peluang emas bagi para pencari kerja untuk menemukan karir mereka dan demi masa depan yang lebih baik.
Wali Kota Magelang juga sangat mengapresiasi Jobfair 2025 ini dan mengajak semua pihak untuk mensukseskan acara sampai selesai.
“Bagus, untuk membuka peluang. Sebetulnya peluang itu banyak, tinggal kita mau atau tidak. Jobfair akan kita adakan terus, agar tidak ada pengangguran di Kota Magelang,” tandasnya.
Sementara itu, Kepala Dinasker Kota Magelang, Wawan Setiadi mengutarakan, tujuan Jobfair ini untuk memudahkan dan membantu mempertemukan pencari kerja dengan perusahaan serta mengurangi angka pengangguran di Kota Magelang.
“Ada 40 Perusahaan yang ikut serta dan menyediakan total 423 lowongan pekerjaan yang mana kami memprediksi ada 5000 pencari kerja yang nanti akan datang” imbuh Wawan.
Kegiatan yang dihelat dua hari ini diisi dengan talkshow dan ada juga perusahaan yang langsung melakukan wawancara serta pengisian tes tertulis di tempat. Melalui Jobfair, diharapkan dapat membantu lulusan SMA/SMK/Diploma/sarjana untuk segera mendapatkan pekerjaan.