Bahas Isu Terkini Sistem Informasi Nasional, Prodi SI BIPA Hadiri Mukernas AISINDO di Yogyakarta

Ikut berkontribusi terhadap perubahan arus sistem informasi dan perkembangan teknologi terkini menjadi isu utama dalam acara Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas). Melalui organisasi AISINDO ( Association for Information System Indonesia chapter ) atau Asosiasi Sistem Informasi Indonesia yaitu organisasi yang membawahi seluruh Sistem Informasi di Indonesia khususnya dan Internasional umumnya, telah berhasil dan sukses melaksanakan Mukernas dan juga Workshop AISINDO tahun 2025. Kegiatan dipusatkan di Prodi Sistem Informasi Kampus UPN Veteran Yogyakarta pada Sabtu s.d Minggu, 15 s.d 16 Februari 2025. Acara tersebut didukung prodi Sistem Informasi beberapa kampus seperti UPN Veteran Yogyakarta, STMIK Bina Patria Magelang, UMBY, Univ. Amikom, Alma Ata, UAJY, ITS, Univ. Trunojoyo, serta UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Beberapa poin penting yang dibahas dalam acara tersebut antara lain Perkembangan dan target AISINDO kedepan, Kurikulum prodi OBE IS2020, serta pembahasan dan diskusi isu terkini sistem informasi skala internasional.

Selain itu dalam momen tersebut juga penyusunan pengurus dan program kerja AISINDO. Melalui kepengurusan yang baru, Tony Dwi Susanto, Phd. dari ITS Surabaya terpilih sebagai Ketua Umum AISINDO periode 2025-2029. Tony menyampaikan bahwa target organisasi adalah berkontribusi pada perkembangan Indonesia dengan teknologi yang terus berkembang. AISINDO berupaya membuat kurikulum untuk Prodi Sistem Informasi agar berstandar Internasional dengan kekhasan Indonesia.

“AISINDO chapter dari organisasi internasional AIS di 52 negara. Kami asosiasi nasional dengan network yang luas, akan terus mengembangkan kurikulum Internasional namun adaptasi kekhas an Indonesia. Kami juga akan kembangkan penelitian dan kepakaran dalam sistem informasi” ungkapnya.

Sementara itu dari STMIK Bina Patria yang hadir pada Mukernas tersebut, Fatimah Nur Arifah, M.Kom selaku Dosen Prodi Sistem Informasi yang juga Wakil Ketua III Bidang Marketing dan Kerjasama, mengungkapkan bahwa forum Mukernas ini sebagai wadah berkumpulnya Praktisi dan Akademisi untuk saling berdiskusi dan juga membuka networking yang luas demi perkembangan kemajuan Sistem Informasi di tingkat Dunia “melalui jejaring yang luas ini mampu memperkuat positioning sistem informasi di Indonesia yang nantinya menghasilkan banyak hal produktif sehingga Sistem Informasi khususnya di kampus STMIK Bina Patria dapat berkembang melalui kurikulum yang disesuaikan perkembangan,” ungkap Fatimah.